RANCANG BANGUN SISTEM INFORMASI GEOGRAFIS UNTUK MENUNJANG PROMOSI PARIWISATA DINAS PARIWISATA DAN KEBUDAYAAN KABUPATEN MALANG

Main Article Content

Tri Meisa Bayu Putra
Hari Lugis Purwanto
Yoyok Seby Dwanoko

Abstract

Kabupaten Malang memiliki beberapa potensi pariwisata seperti wisata budaya, wisata alam dan buatan, namun karena kurangnya promosi, maka keberadaannya sebagai daerah wisata kurang tergali secara maksimal. Sebagian besar objek wisata yang yang tersebar di Kabupaten Malang mempromosikan objek wisata dengan menyebarkan brosur dan pamflet. Oleh karena itu, diperlukan penambahan media lain yang akan mendukung situs pariwisata dengan adanya perancangan sistem informasi geografis yang diharapkan nantinya dapat mempermudah proses penyampaian informasi, promosi serta penunjuk wisatawan. Sistem informasi geografis wisata adalah sistem informasi yang dibangun untuk memenuhi kebutuhan informasi bagi para wisatawan. Dalam penggembangan Sistem Informasi Geografis pariwisata Kabupaten Malang ini yaitu menggunakan model Waterfall. Dimana model Waterfall merupakan salah satu metode pengerjaan setiap tahap demi tahap yang harus dilalui menunggu selesainya tahap sebelumnya dan berjalan berurutan. Rancang bangun sistem informasi geografis wisata di Kabupaten Malang bertujuan untuk menjadi media promosi objek wisata serta diharapkan dapat mempermudah masyarakat dalam mencari informasi dan fasilitas wisata yang tersebar di Kabupaten Malang dengan memanfaatan teknologi informasi seperti Geografis Informasi Sistem (GIS) berbasis web ini diharapkan menjadi salah satu solusi dalam mengembangkan dan mempromosikan objek wisata yang ada di Kabupaten Malang.

Article Details

Section
Articles