ANALISIS KESALAHAN SISWA DALAM MENYELESAIKAN SOAL CERITA POKOK BAHASAN PERBANDINGAN TAHAPAN POLYA

Main Article Content

Maria Dorlina Jedaus
Nur Farida
Vivi Suwanti

Abstract

Abstrak: Tujuan penelitian adalah untuk mendeskripsikan kesalahan siswa dalam menyelesaikan soal cerita matematika pokok bahasan perbandingan berdasarkan tahapan Polya. Tahapan Polya memiliki 4 tahapan yaitu tahap memahami, tahap merencanakan rencana penyelesaian, tahap melaksanakan rencana penyelesaian dan tahap memeriksa kembali. Alasan mengambil tahapan Polya karena tahapannya sederhana dan runtuk mulai dari memahami masalah sampai memeriksa kembali. Jenis penelitian adalah penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Subjek penelitian ini adalah 3 orang siswa dari kelas VII H SMPN 12 Malang. Prosedur pengumpulan data melalui tes, wawancara, catatan lapangan. Pemeriksaan keabsahan data menggunakan triangulasi sumber. Tahap-tahap analisis data adalah reduksi data, penyajian data, penarikan kesimpulan. Berdasarkan hasil penelitian, kesalahan yang dilakukan siswa dalam menyelesaikan soal cerita berdasarkan tahapan Polya adalah kesalahan pada tahap memahami masalah sebesar 8%. Kesalahan pada tahap merencanakan rencana penyelesaian sebesar 28%. Kesalahan pada tahap melaksanakan rencana penyelesaian sebesar 10%. Kesalahan pada tahap memeriksa kembali sebesar 52%. Kesalahan-kesalahan siswa dalam menyelesaikan soal cerita meliputi: tidak menuliskan diketahui dan ditanyakan dalam soal, tidak menuliskan permisalan sebelum membuat permodelan matematika, salah menentukan rumus, tidak menuliskan kesimpulan, dan tidak memeriksa kembali. Disarankan agar guru menjadikan hasil penelitian ini sebagai referensi agar dapat memperbaiki dan mengurangi kesalahan siswa dalam menyelesaikan soal cerita matematika.


 


Kata kunci :Analisis kesalahan, soal cerita, Polya

Article Details

Section
Articles