Pengaruh Metode Sosiodrama Terhadap Perkembangan Moral Anak Usia 5-6 Tahun di RA Al-Ikhlas Gadingkembar Kabupaten Malang

  • isnani Universitas Kanjuruhan Malang
  • Siti Muntomimah Universitas Kanjuruhan Malang
  • Sarah Emmanuel Haryono Universitas Kanjuruhan Malang
Keywords: bermain sosiodrama, perkembangan moral

Abstract

 

Perkembangan moral anak kelompok B di RA Al-Ikhlas Gadingkembar kabupaten malang

masih kurang maksimal, berdasar observasi peneliti menemukan permasalah-permasalah pada

setiap anak, permasalahan yang pertama anak belum mampu untuk bersikap sabar, anak

belum mampu bersikap jujur, anak belum mampu menjaga kebersihan diri maupun

lingkungan. Berdasarkan pengamatan tersebut peneliti menemukan ide, gagasan rencana atau

melakukan penelitian eksperimen dengan menggunakan kegiatan metode sosiodrama di RA

Al-Ikhlas gadingkembar kabupaten malang dengan masalah sebagai berikut, pertama

bagaimana perkembangan moral anak sebelum menggunakan metode sosiodrama, kedua

bagaimana proses pelaksanaan metode soaiodrama, ketiga apakah metode sosiodrama dapat

meningkatkan perkembangan moral anak.

Tujuan peneliti ini adalah untuk mengetahui perkembangan moral anak kelompok B di RA

Al-Ikhlas Gadingkembar Kabupaten Malang. Untuk mengetahui perkembangan moral anak

maka peneliti menggunkan metode sosiodrama untuk meningkatkan perkembangan moral

anak kelompok B di RA-Al Ikhklas kabupaten malang.

Metode penelitian ini berupa penelitian metode pre-eksperimen dengan menggunakan

pendekatan kuantitatif yang dilaksanakan oleh peneliti dan dibantu oleh guru kelas sebagai

kolabolator. Subjek penelitian ini adalah anak kelompok . B berjumlah 15 anak dengan rincian

6 laki-laki dan 9 perempuan sebagai kelas eksperimen yang diberi perlakuan dengan

menggunakan metode sosiodrama.

Terdapat pengaruh yang signifikan dari metode sosiodrama, hal ini dibuktikan dengan

jumlah rata-rata nilai pre-test dan pos-test yang diolah menggunakan uji t dengan nilai t hitung

sebesar 0,55 dengan signifikan 0.000 yang artinya nilai probabilitas <0,05 Ho ditolak dan H1

diterima. Artinya anak yang diajar menggunakan metode sosiodrama mempunyai pengaruh

pada perkembangan moral.

Berdasarkan hasil penelitian ini menunjukan bahwa pembelajaran melalui metode

sosidrama dapat dikatakan berhasil karena dapat meningkatkan perkembangan moral anak

usia din i

Published
2019-12-17