Pengembangan Media Pop Up Book untuk Meningkatkan Kemampuan Mengenal Lambang Bilangan 1-10 Pada Anak Kelompok A di TK Trisula 1 Perwari Singosari

  • Nuril bidayah Universitas Kanjuruhan Malang
  • Henni Anggraini Universitas Kanjuruhan Malang
  • Siti Muntomimah Universitas Kanjuruhan Malang
Keywords: media Pop Up Book,, mengenal lambang bilangan 1-10

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengembangan pop up book sebagai media pembelajaran untuk meningkatkan kemampuan mengenal lambang bilangan 1-10 di TK Trisula 1 Perwari Singosari. Jenis penelitian ini adalah penelitian dan pengembangan (Research and Development). Penelitian ini mengacu pada model pengembangan Dick and Carey. Subjek penelitian ini adalah anak kelompok A1 di TK Trisula 1 Perwari Singosari. Metode pengumpulan data dengan observasi, kuisioner dan dokumentasi. Teknis analisis data yang digunakan adalah analisis kualitatif dan kuantitatif berupa persentase.Hasil penelitian menunjukkan bahwa setelah dilakukan validasi dan uji coba, presentase sebagai berikut: ahli produk 90 %, ahli materi 96,29 % dan uji coba lapangan tahap I 78,57 %, uji tahap II 81,25 % dan uji tahap III 81,55 %. Berdasarkan hasil uji kelayakan dapat disimpulkan bahwa media pop up book mengenal lambang bilangan 1-10 sangat layak digunakan sebagai media pembelajaran serta dapat meningkatkan kemampuan anak dalam mengenal lambang bilangan. Disarankan kepada guru atau peneliti selanjutnya agar membuat media ini dengan ukuran yang lebih besar agar terlihat jelas saat digunakan dalam pembelajaran di kelas

Published
2019-12-17