Pengaruh Metode Menggambar Bebas Dengan Teknik Menarik Benang Terhadap Kreativitas Anak Kelompok B di TK Gerbang Indah Malang
Abstract
Berdasarkan hasil observasi di TK Gerbang indah Malang pada tanggal 12 Desember 2018, Peneliti mengidentifikasi bahwa untuk kegiatan kreativitas belum terlihat optimal, dari 14 Murid di TK B terdapat 7 anak yang kreativitasnya masih belum optimal. Hal tersebut karena ketika menyelesaikan tugas, anak-anak belum memiliki unsur kreativitas yang diharapkan oleh guru. Penelitian ini dilaksanakan di TK Gerbang Indah Malang dilakukan pada anak kelompok B. rumusan masalah dalam penelitian ini adalah, apakah ada pengaruh metode menggamba rbebas dengan teknik menarik benang terhadap kreativitas anak kelompok B di TK Gerbang Indah Malang, Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh metode menggambar bebas dengan teknik tarikan benang terhadap kreativitas anak kelompok B di TK Gerbang Indah Malang. Penelitian ini menggunakan rancangan penelitian eksperimen, jadi penelitian ini termasuk dalam jenis penelitian kuantitatif, (dengan bentuk One Grup pre-test dan post-test Populasi dan sampel dalam penelitian ini berjumlah 14 anak kelompok B di TK Gerbang Indah Malang. Teknik pengambilan data dalam penelitian ini yaitu dengan menggunakan pre-test, treatment 1, treatment 2 dan post-test. Hasil penelitian diketahui nilai signifikan untukpengaruh X terhadap Y adalah sebesar 0,00>0,05 jadi ada pengaruh metode menggambar bebas dengan teknik tarikan benang terhadap kreativitas anak kelompok B di TK Gerbang Indah Malang. Berdasarkan hasil uji pre-test dan post-test disimpulkan bahwa metode menggambar bebas dengan teknik menarik benang terhadap kreativitas anak kelompok B yaitu dengan skor atau rata-rata 4 dengan jumlah 14 siswa. Berdasarkan hasil uji t diperoleh nilai t terbesar dengan 0,00signifikan 0,00 maka dapat diketahui bahwa ada pengaruh yang signifikan pengaruh metode menggambar bebas dengan teknik tarikan benang terhadap kreativitas anak kelompok B di TK Gerbang Indah malang.