Analisis Kepuasan Wisatawan Terhadap Daya Dukung Lahan Dan Daya Tarik Wisata Di Kelurahan Jodipan
Abstract
Kepuasan wisata, daya tarik wisata dan daya dukung lahan merupakan bagian penting sebagai pendukung wisata. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui daya dukung lahan pariwisata dan kepuasan wisatawan terhadap daya tarik di Kelurahan Jodipan. Jenis penelitian yang digunakan yaitu deskriptif kuantitatif, karena peneliti bermaksud untuk menemukan, memahami, menjelaskan dan memberikan perhitungan tingkat kepuasan serta menganalisis tentang keadaan subyek dan obyek penelitian berdasarkan realita yang terjadi di lapangan. Jumlah sampel yang diambil pada penelitian ini berjumlah 94 orang. Teknik pengumpulan data angket dan wawancara data yang di peroleh menggunakan analisis daya dukung lahan dan kepuasan wisata penarikan kesimpulan. Hasil penelitian diketahui bahwa wisatawan yang berkunjung ke wisata kampung jodipan merasa puas di tunjukan dengan persentase 100% sedangkan wisatawan yang berkunjung ke kampung 3D tidak puas ditunjukan dengan persentase 77%, adapun rasa tertarik wisatawan terhadap dua objek wisata tersebut yakni wisata kampung Jodipan dan wisata kampung 3D, selain itu daya dukung lahan wisata menunjukan menunjukan bahwa wisata Kampung Jodipan memilki panjang areal wilayah 250 per satu orang Sedangkan kampung 3D memiliki potensi ekologis satuan unit area hal ini ditunjukan dengan analisis daya dukung lahan yang menunjukan daya dukung lahan untuk wisata kampung 3D adalah 200 meter per satu orang.