Analisis Tingkat Pendapatan Petani Di Desa Sukorejo Kecamatan Gondanglegi

  • Anthomy Dahnul Cahya Universitas Kanjuruhan Malang
  • Mustika Arif Jayanti Universitas Kanjuruhan Malang
  • Suwito Suwito Universitas Kanjuruhan Malang
Keywords: Pendapatan, Petani, Sosial

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat pendapatan petani dan faktor-faktor yang mempengaruhi tingkat pendapatan petani di desa Sukorejo kecamatan Gondanglegi. Metode penelitian ini menggunakan metode kuantitatif. Sampel wilayah dalam penelitian ini adalah petani masyarakat desa Sukorejo. Aspek pendapatan petani digunakan sebagai dasar utama untuk mengetahui hasil pendapatan petani, sementara jumlah petani digunakan untuk menghitung rata-rata pendapatan petani. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa rata-rata pendapatan petani di saat harga jual standar yaitu sebesar Rp 48.230.000,-. Berdasarkan hasil pengamatan terhadap 79 responden diperoleh hasil produksi petani untuk satu tahun berkisaran rata-rata 9.647,- kg per responden dengan harga penjualan Rp 5.000,-. Penerimaan yang diperoleh oleh 79 responden rata-rata Rp 52.915.380,- dalam satu tahun. Analisis R/C yang didapatkan adalah 9,28. Hal ini berarti nilai ratio sebesar 9,28 atau lebih dari 1 yang berarti bahwa setiap satu rupiah dikeluarkan oleh petani dapat menghasilkan pendapatan sebesar 9,28,- rupiah. Kesimpulan penelitian ini dapat dikatakan bahwa pendapatan petani di desa Sukorejo kecamatan Gondanglegi menguntungkan, hal ini ditunjukkan dengan hasil analisis R/C lebih besar dari satu. Usaha tani petani di desa Sukorejo kecamatan Gondanglegi dapat meningkatkan pendapatan petani secara signifikan. Saran hasil penelitian ini diharapkan dapat menambah wawasan pengetahuan terkait dengan pendapatan petani yang ada di desa Sukorejo.

Published
2019-12-17