Implementasi Penanaman Nilai Dan Norma Dalam Mewujudkan Sikap Disiplin Pada Siswa Kelas VII
Abstract
Penelitian ini membahas tentang bagaiman implementasi penanaman nilai dan
norma dalam mewujudkan sikap disiplin pada siswa kelas VII. Pokok
permasalah yang diangkat pada penelitian ini adalah bagaimana penanaman
nilai dan norma serta apa saja faktor penghambat dalam penanaman nilai dan
norma. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan tentang
penanaman nilai dan norma serta faktor penghambat dalam mewujudkan sikap
disiplin pada siswa. Jenis penelitian yang digunakan yaitu penelitian deskriptif
yaitu untuk mendeskripsikan fakta antar fenomena yang diselidiki. Metode yang
digunakan adalah metode kualitatif yaitu untuk memahami kejadian tentang apa
yang dialami subjek penelitian dalam mendeskripsikan dan mengumpulkan data
melalui penelusuran pustaka dan keterlibatan langsung dilapangan dengan
menggunakan wawancara, observasi, dan dokumentasi. Informan yang
digunakan dalam penelitian ini adalah 19 orang, 3 orang guru, dan 16 siswa
sebagai sumber data. Hasil penelitian menunjukkan implementasi penanaman
nilai dan norma dalam mewujudkan sikap disiplin pada siswa kelas VII masih
berkurang karena masih banyak siswa yang kurang menaati aturan yang sudah
diterapkan oleh sekolah mengenai disiplin siswa.